Surabaya, Krisanonline.com – Krisanis, munculnya virus covid-19 membuat pemerintah menghimbau kepada kita mulai berdiam diri di rumah. Mulai dari belajar, beribadah, dan bekerja di rumah. Hal ini dapat mencegah untuk menyebarnya virus tersebut yang telah memakan banyak korban jiwa.

Maka, kita hendaknya mengikuti aturan pemerintah dengan tetap berada di rumah dan tidak berpergian, bila tidak ada keperluan penting. Nah, selama masa di rumah hal yang saya lakukan untuk mengatasi kejenuhan yaitu  membantu mama memasak. Dari situ saya mulai belajar memasak dan mendapatkan pengetahuan baru yang melatih kemampuan saya di bidang kuliner.

Selain itu, saya juga mendekor rumah saya dengan memberi lukisan, mengecat rumah, dan memberi hiasan – hiasan lainnya yang mampu melatih kreativitas pada diri saya. Walaupun di rumah terasa jenuh dan merasa bahwa kita tidak dapat melakukan apa – apa, tapi ternyata ada banyak hal positif yang dapat kita lakukan di rumah untuk mengatasi kejenuhan dengan melakukan aktivitas sederhana yang menginspirasi.

(Kontributor: Gisela Sheryl A., Siswi X MIPA 1, SMA Santa Maria Surabaya)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini