Surabaya, KrisanOnline.com – Krisanis, kehidupan pelajar tentunya berkaitan erat dengan pekerjaan rumah (PR). PR diberikan kepada pelajar agar para pelajar dapat belajar di rumah. Tingkat kesulitan PR yang diberikan pun bervariasi, ada yang mudah, ada juga yang sulit. Semakin sulit PR yang diberikan, biasanya juga semakin lama waktu yang diberikan untuk menyelesaikan PR tersebut. Namun, apa yang terjadi jika kita seringkali menunda pekerjaan? Ya, tentu saja kita akan menganggap bahwa PR tersebut terlalu sulit atau menganggap bahwa waktu yang diberikan terlalu sedikit.
Krisanis, saya termasuk orang yang suka menunda-nunda pekerjaan. Awalnya, hal tersebut bukanlah suatu masalah yang besar bagi saya, tetapi lama kelamaan akan menjadi suatu ancaman yang serius. Ancaman ini mulai muncul saat saya berada di kelas 8. Banyak PR dan tugas yang diberikan kepada saya dan sifat saya yang suka menunda-nunda pekerjaan ini sangat mengganggu sehingga saya beberapa kali terlambat mengumpulkan tugas. Hal ini membuat saya berpikir dan menjalankan manajemen waktu dengan baik. Misalnya, dengan mencicil tugas yang diberikan kepada saya agar tugas-tugas yang saya dapatkan tidak menumpuk dan dapat mengumpulkan tugas dengan tepat waktu.
Krisanis, jika ada waktu luang, maka kerjakanlah tugas yang menjadi tanggung jawab kita. Tidak perlu menunggu mendekati hari pengumpulan agar tugas-tugas yang kita dapatkan tidak menumpuk dan juga dapat menyelesaikan tugas tepat waktu.
(Kontributor : Richard Meaven, Siswa X MIPA 1, SMA Santa Maria Surabaya)