Surabaya, Krisanonline.com-  Pesatnya perkembangan teknologi telah menjadi bagian tak terpisahkan dalam kehidupan kita. Di rumah, di jalan, di tempat kerja, di sekolah atau kampus, dan di tempat-tempat lainnya, teknologi hadir mengisi setiap aspek kehidupan. Salah satunya yang digawangi oleh SMA Santa Maria lewat KrisanOnline yang telah eksis sejak 1 Februari 2019. Portal informasi digital sekolah yang pendarannya tak hanya eksis di lingkungan sekolah saja, tapi perlahan tapi pasti juga telah merambah di kampus-kampus ternama di Indonesia.

Berikut komentar dari mahasiswa-mahasiswi Universitas Airlangga (Unair) Surabaya tentang KrisanOnline.

Sylvana Virgina (Mahasiswi Unair, Ilmu Komunikasi) menurut saya KrisanOnline sangat pas untuk mengakomodasi keterampilan siswa yang berminat menulis. Mulai dari hal-hal santai sampai yang berbobot. Website-nya juga nyaman untuk diakses berbagai kalangan. Masukan untuk KrisanOnline mungkin tampilannya lebih diperhatikan lagi agar lebih variatif.

Lucky Christian

Lucky Christian (Mahasiswa Unair, Ilmu Komunikasi) : Saya sangat mengapresiasi KrisanOnline sebagai media informasi di SMA Santa Maria Surabaya. KrisanOnline menjadi strategi yang sangat tepat untuk digital branding agar SMA Santa Maria semakin dikenal lebih luas. Tampilan-tampilan dan kontennya selalu up-to-date dan informatif.

Nabila Fildza

Nabila Fildza (Mahasiswi Unair, Ilmu Komunikasi): Menurutku KrisanOnline itu design web-nya sangat eyecatching dan user friendly membuat siapa saja semakin tertarik untuk menjelajahi KrisanOnline lebih jauh. Saran saya mungkin ditambahkan konten video dan foto-foto agar pembaca lebih tertarik lagi.

Naomi Devi

Naomi Devi (Mahasiswi Unair, Hubungan Internasional): KrisanOnline merupakan website yang sangat menarik karena mampu memberikan informasi yang cukup beragam dan up-to-date. Semoga KrisanOnline dapat menjadi lebih baik lagi ke depannya nanti. Selamat dan maju terus!

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini