Surabaya, Krisanonline.com. Krisanis, ternyata tidak hanya para siswa yang memeriahkan HUT RI dengan aneka lomba seru dan menarik. Para guru dan karyawan pun tidak mau kalah. Hal itu dibuktikan dengan aksi seru, kocak, konyol, dan lucu mereka saat mereka dibagi ke dalam 7 kelompok dan harus bekerja sama menyelesaikan setiap game yang ada. Adu kecepatan dan ketangkasan dalam game yang dilaksanakan hari Sabtu, (10/8) itu berlangsung dengan heboh mulai pukul 08.00-09.00 Wib.

Ada tiga macam game yang dipertandingkan. Pertama, memindahkan bola ke dalam ember dengan timba yang dibalik. Kedua, berjalan beriringan sambil membawa balon yang diletakkan di dada. Selanjutnya, yang terakhir voli balon. Dari ketiga game tersebut yang paling banyak mengundang tawa adalah game kedua. Saking lucunya, Jenilda Rosana Louis yang akrab dipanggil Bu Ilda sampai memposting video dan foto ketika sedang melakukan game itu.

“Biasa saja, sudah sering saya lakukan permainan itu,”ujar Jenilda ketika ditanya tentang game yang dimainkan Sabtu lalu. “Acara Sabtu kemarin menurut saya seru, karena lucu, tambah Jenilda. Marceline Prophylia atau yang sering disapa Bu Lia mengatakan, game seperti ini dibutuhkan oleh para guru saat ini. ”Yang penting happy,”imbuhnya. (corn)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini